Sabtu, 05 September 2015

Aksioma Kota Bekasi


Karya Handry Lumban Purba
 Bekasi, 09 April 2015

Tiada salju lembut yang menyelimuti
Hanya gersang lagi tandus
Di kota ini matahari berpijar lebih buas
Menggosongkan kulit para pekerja lapangan

Pepohonan rimbun tinggallah masa lalu
Butiran debu pun terserak bebas terbawa angin
Aroma keganasan turut merenggut kedamaian
Mengancam siapa saja yang bernyawa

Rangkaian jalan-jalan penuh dengan lubang
Terkadang berubah menjadi malaikat maut
Cernalah pesanku dengan ilmu
Kemudian urungkan niatmu hijrah kemari

Jauhi kotaku saat ini juga
Bekasi enggan menampung makhluk perusak
Aku mohon tetaplah diam di sana
Dan biarkan kotaku damai berbenah

Nampaklah kepadamu wahai sang perantau
Sebuah aksioma dari kota patriot
Bekasi bukanlah Nirwana
Renungkanlah, duhai tamu yang bijaksana

Jangan lagi menambah tipu daya
Kini suasana kota penuh kesombongan
Izinkanlah aku memohon
Berhentilah menjadikannya kota biadab

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komunitas Pinggir Kontrakan

Komunitas Pinggir Kontrakan
K.P.K

Keripik Daun Melinjo

Keripik Daun Melinjo
Khas Bekasi